Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polres Lingga Terjunkan Personel Amankan Objek Wisata

Kamis | Januari 01, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-02T05:00:06Z

Personel Polres Lingga bersama Polsek jajaran melaksanakan kegiatan pengamanan di sejumlah objek wisata yang berada di wilayah Kabupaten Lingga, Kamis (1/1/2026).
Lingga, berindonews.com - Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, sebanyak 26 personel Polres Lingga bersama Polsek jajaran melaksanakan kegiatan pengamanan di sejumlah objek wisata yang berada di wilayah Kabupaten Lingga, Kamis (1/1/2026).

Pengamanan ini difokuskan pada lokasi-lokasi wisata yang ramai dikunjungi masyarakat, baik wisatawan lokal maupun luar daerah. Adapun objek wisata yang menjadi sasaran pengamanan meliputi wilayah Dabo Singkep yakni Tempat Wisata Dabo Singkep, Pantai Batu Berdaun, Pantai Sergang, dan Pulau Berhala. Sementara itu di wilayah Daik Lingga, pengamanan dilakukan di objek wisata Air Terjun Resun, serta di wilayah Senayang tepatnya di Pantai Benan.

AKBP Dr. P.M. Nababan, S.H., S.I.K., M.H., Kapolres Lingga melalui AKP Marsahid, Kabagops Polres Lingga menyampaikan bahwa kehadiran personel Polri di tengah masyarakat merupakan bentuk komitmen dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap kondusif selama masa libur panjang.

“Kami menurunkan personel untuk memastikan aktivitas masyarakat di objek wisata berjalan aman, tertib, dan lancar. Pengamanan ini juga sebagai langkah preventif guna mencegah potensi gangguan kamtibmas serta memberikan rasa nyaman kepada para pengunjung,” ujar AKP Marsahid.

Selain melakukan pengamanan, personel Polres Lingga juga memberikan imbauan kepada para pengunjung agar tetap waspada, menjaga keselamatan diri dan keluarga, serta mematuhi aturan yang berlaku di lokasi wisata, khususnya di kawasan pantai dan perairan.

Polres Lingga juga mengimbau kepada seluruh masyarakat dan wisatawan, apabila membutuhkan bantuan Kepolisian atau menemukan adanya potensi gangguan kamtibmas, agar segera menghubungi Layanan Call Center Polri 110 yang aktif selama 24 jam, guna mendapatkan pelayanan cepat dan responsif dari petugas Kepolisian.

Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan masyarakat dapat menikmati libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dengan aman, nyaman, dan penuh kebahagiaan, serta situasi kamtibmas di Kabupaten Lingga tetap terjaga kondusif.


Penulis, H/SN

×
Berita Terbaru Update